Resep Cara Membuat Aneka Minuman Buka Puasa Sederhana Praktis Dan Sehat

Setelah seharian kita berpuasa menahan haus dan juga lapar sekitar 16jam, tentunya waktu berbuka puasa pasti tenggorokan kita merasa kering kehausan. Oleh karena itu, di kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa resep minuman buka puasa untuk melepas dahaga.

Saat buka puasa memang sangat cocok sekali dengan meminum minuman yang menyegarkan, akan tetapi kami anjurkan selain dapat menyegerkan tubuh anda, jangan lupa untuk mengkonsumsi minuman yang sehat dan bergizi, selain mengkonsumsi minuman yang menyehatkan, anda juga harus meminum minuman yang dapat menambah energi.

Sebab setelah berbuka puasa kita membutuhkan stamina untuk melanjutkan ibadah di bulan suci ramadhan yaitu shalat tarawih. Dan berikut sudah kami hidangan beberapa resep cara membuat aneka minuman buka puasa yang segar, sehat, bergizi dan praktis sedehana untuk anda coba dirumah.

Resesp Sop Buah

Minuman Segar Buka Puasa

Bahan-bahannya :
-Melon ¼ bagian (kerok bulat)
-Blewah ¼ bagian
-Strawberry 4 buah
-Fruit dragon 1 buah
-Kelapa muda 1 butir
-Apel segar 1 buah
-Anggur 5 butir
-Sirup coco pandan secukupnya
-Susu kental manis putih secukupnya
-Es serut secukupnya

Cara membuatnya :
Cuci terlebih dahulu buah-buahan tsb dengan menggunakan air dingin agar kesegaran tetap terjaga
Kupas kelapa muda dan tiriskan airnya lalu serut.
Potong-potong buah-buahan sesuai keinginan anda.
Masukkan buah yang dipotong dan di serut tadi kedalam gelas.
Tambahkan es serut lalu tuangkan sirup  diatasya bersama susu kental manis
Sop buah segar siap disajikan



Resep Susu Kacang Hijau

Minuman Segar Buka Puasa

Bahan :
-100 gr kacang hijau atau bagi anda yang suka susunya agak kental bisa ditambah menjadi 150 gr kacang hijau.
-150 gr gula merah.
-250 gr gula pasir.
-1/2 ruas jari jahe (alternatif)yang telah dikupas kulitnya.
-2 liter air.

-Cucilah kacang hijau pada air bersih mengalir sambil di remas-remas. Kemudian rendamlah kira-kira selama 1-2 jam. Ini bertujuan untuk melepaskan kulit kacang hijau.
-Selanjutnya rebuslah 2 liter air hingga mendidih, kemudian masukkan rendaman kacang hijau hingga melunak.
-Berikutnya masukkan gula merah ke dalam rebusan kacang hijau dan aduk hingga larut, lalu matikan apinya dan biarkan hingga dingin.
-Setelah dingin, saringlah air rebusan kacang hijau dan tempatkan air rebusan kacang hijau dalam wadah lain.
-Lalu blenderlah kacang hijau ditambah air, sebagian gula dan jahe jika mau.
-Selanjutnya saringlah hasil blenderan dan masukkan hasil saringannya ke air rebusan kacang hijau sebelumnya.
-Selanjutnya ampas kacang hijau hasil saringan di masukkan ke blender lagi, tambahkan air dan gula.
-Selanjutnya hasil blender di saring kembali dan masukkan ke air rebusan kacang hijau sebelumnya. Lakukan cara ini sampai tidak ada lagi ampas kacang yang tersisa. Atau jika sudah di rasa sulit, langsung di buang saja ampas kacang hijaunya tapi hal ini akan mengurangi kekentalan susu kacang hijaunya.
-Berikutnya rebuslah air rebusan kacang hijau yang telah dicampur dengan sari kacang hijau hingga mendidih, tambahkan sedikit garam jika suka.
-Sajikan minuman susu kacang hijau di tengah-tengah keluarga anda selagi hangat. Bisa juga di sajikan dengan di campur Es jika cuaca sedang terik.

Itulah resep minuman buka puasa sederhana praktis sehat, semoga bermanfaat dan berguna untuk anda semua termasuk bagi yang ingin mencoba membuat minuman untuk di hidangkan pada berbuka puasa.